Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Membuat Tahu Walik Krispi, Camilan Kekinian

Cara Membuat Tahu Walik Krispi, Camilan Kekinian

Cara membuat tahu walik krispi-chocoopandan.com

Dapurlini | Cara Membuat Tahu Walik Krispi, Camilan Kekinian - Sejak lama tahu menjadi bahan makanan andalan masyarakat Indonesia setelah tempe.  Biasanya, tahu diolah dengan cara digoreng. Namun, sekarang tahu bisa dikreasikan menjadi berbagai macam jenis makanan, baik itu lauk ataupun camilan. Salah satu camilan yang terbuat dari tahu yakni, tahu walik.

Tahu walik seperti namanya tahu walik adalah makanan yang terbuat dari tahu yang diwalik dan kemudian diberi isian di dalamnya barulah kemudian digoreng sampai garing. Tahu walik salah satu jajanan kaki lima yang cukup populer. Jajanan ini juga bisa dijadikan sebagai ide jualan.

Tahu walik mudah untuk ditemukan karena sudah banyak yang menjual jajanan ini. Bahkan isiannya pun sekarang sudah banyak dikreasikan agar terlihat lebih kekinian. Tahu walik sangat cocok untuk  ngemil sore sambil ngopi ataupun ngeteh. Jika ingin membuatnya berikut resep cara membuat tahu walik yang krispi :

Bahan-bahan : 

Bahan tahu walik : 

  • 10 buah tahu pong
  • 150 gram tepung tapioka
  • 100 ml air panas
  • 2 batang daun bawang, potong
  • 2 siung bawang putih, haluskan
  • Garam secukupnya
  • Lada bubuk secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya

Bahan saus cocolan :

  • 10 buah cabai rawit
  • 3-5 sdm kecap manis
  • 1/2 buah jeruk nipis

Cara membuat :

  1. Potong tahu menjadi dua bagian. Kemudian keluarkan isinya lalu balik keluar bagian dalam tahunya. Sisihkan.
  2. Campur isi tahu dengan tepung tapioka, daun bawang, bawang putih, garam, lada, dan kaldu bubuk. 
  3. Tambahkan air sedikit demi sedikit lalu aduk hingga semua bahan tercampur rata.
  4. Setelah itu masukkan adonan ke dalam tahu yang telah dibalik. 
  5. Kemudian goreng tahu hingga matang kecokelatan. Setelah itu angkat dan tiriskan.
  6. Untuk membuat saus cocolannya potong kecil-kecil cabai rawit.
  7. Lalu campurkan potongan cabai rawit dengan kecap manis dan juga perasan jeruk nipis. Aduk hingga merata.
  8. Tahu walik siap dinikmati.

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Tahu Walik Krispi, Camilan Kekinian"